Sorotan Media Online Asing, Listrik Padam Massal ‘Go International’

Sorotan Media Online Asing, Listrik Padam Massal ‘Go International’

JAKARTA- PLN sebelumnya mengungkap bahwa penyebab listrik padam di beberapa area di Jakarta, sebagian Jawa Barat, Banten, dan sebagian Jawa Tengah adalah adanya gangguan gas turbin 1 sampai 6 di Suralaya dan Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin di Cilegon. Dalam pernyataan terbarunya, PLN mengungkapkan bahwa listrik padam ini terjadi karena gangguan pada sisi transmisi Ungaran dan Pemalang 500 kV. Hal ini mengakibatkan transfer energi dari timur ke barat mengalami kegagalan. Kegagalan transfer energi dari timur ke barat ini menyebabkan gangguan (trip) di seluruh pembangkit di sisi tengah dan barat Jawa. Gangguan ini mengakibatkan aliran listrik di Jabodetabek, sebagian Jawa Berat dan Jawa Tengah mengalami listrik padam dari Jakarta hingga merembet ke Jawa Tengah (Jateng). Penyebabnya adalah gangguan transmisi Ungaran-Pemalang dengan kapasitas 500 kV. Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka mengatakan, gangguan tersebut mengakibatkan transfer energi dari timur ke barat mengalami kegagalan dan diikuti terlepasnya jaringan (trip) transmisi seluruh pembangkit di sisi tengah dan barat Jawa. Selain itu terjadinya gangguan pada Transmisi SUTET 500 kV mengakibatkan padamnya sejumlah area Jawa Barat meliputi Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor. Peristiwa listrik padam massal ini, mencuri perhatian media asing. Kantor berita Inggris, Reuters dalam laporanya menulis \"Indonesia capital, neighbouring provinces in Java hit by major power blackout\" atau Ibu Kota Indonesia dan wilayah sekitarnya dihantam pemadam listrik. Media asal Singapura, The Straits Times juga turut menyoroti insiden pemadaman listrik skala besar ini, dengan mengangkat judul yang hampir sama dengan Reuters. Sementara itu, media asal Rusia, Sputnik, mengangkat judul \"Tens of Millions Affected as Massive Electricity Outage Hits Indonesian Capital Jakarta\" dalam laporanya mengenai pemadaman ini. Sebelumnya, pihak PT PLN (Persero) minta maaf atas pemadaman yang terjadi akibat Gas Turbin 1 sampai dengan 6 Suralaya mengalami trip, sementara Gas Turbin 7 saat ini dalam posisi mati (Off). Selain itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin Cilegon juga mengalami gangguan atau trip. “Kami mohon maaf sebesar-besarnya untuk pemadaman yang terjadi, saat ini upaya penormalan terus kami lakukan, bahkan beberapa Gardu Induk sudah mulai berhasil dilakukan penyalaan,” kata Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN I Made Suprateka dalam keterangan resminya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: